News

Terkesan Batik Ceplok Kawung

Friday, 12 Nov 2010

by JFW

Sebagai pendatang baru di dunia fashion, Tingting mengadakan fashion show perdananya di Jakarta Fashion Week 2010/2011 pada hari terakhir, Jumat 12 November 2010.  Show siang hari di fashion tent ini terinspirasi pada wanita mandiri yang fearless dan tahu yang diinginkannya. Menampilkan  total 49 rancangan yang terbagi atas 2 bagian.

Bagian pertama menampilkan rancangan siap pakai,  Ada 30 busana yang ditampilkan didominasi dengan warna-warna cerah seperti shocking pink, biru dan kuning. Uniknya, hampir semua rancangan memiliki motif batik ceplok kawung, baik dalam bentuk lukisan di baju atau detil bling-bling. Tema minimalis dengan permainan warna pop art terlihat menonjol pada koleksi rancangan ini.

Pada bagian ke dua, Tingting menampilkan sederet rancangan untuk pesta pernikahan. Busana yang hampir semuanya berupa gaun panjang tanpa lengan ini cocok digunakan untuk menghadiri resepsi pernikahan, saat tunangan atau acara midodaren. Beberapa gaun panjang dilengkapi dengan detil manik-manik yang menarik perhatian.

Di akhir pertunjukkan, Tingting menampilkan gaun pengantin berwarna putih yang mewah dan cantik. Menarik karena rancangannya digabungkan dengan wire art sehingga pemakai gaun ini tidak perlu lagi menggunakan aksesori berlebihan. Mengesankan.
(Cesy Yulia/ Tim Peliput Cita Cinta)