News

Kombinasi Fashion Duo Asia

Friday, 28 Oct 2016

by JFW

Korean Culture Week (KCC) mempersembahkan brand I.K.Y.K (I Know You Know) dan Twee by D-Antidote dalam Jakarta Fashion Week 2017. Show ini diadakan pada 28 Oktober 2016, sebagai salah satu cara mempererat hubungan Korea dan Indonesia.
 
Brand I.K.Y.K memperkenalkan koleksi spring and summer-nya yang bertema “Sinsa Utility”. Koleksi karya Anandia Putri ini memadukan unsur budaya Korea, Indonesia, serta Jepang dalam sebuah busana untuk pria dan wanita. “Sinsa Utility” menampilkan busana yang didominasi model blouse aksen tumpuk dengan pattern tartan dan gingham. Koleksi ini juga memakai warna salmon pink, kuning pastel, dan velvet dalam busananya.
 
“Sinsa Utility” juga menampilkan outer wear yang terinspirasi dari Hanbok, pakaian tradisional Korea. Dengan perpaduan detail Hanbok dan potongan yang modern, Anandia mendesain Cheongdam Spring Coat yang terlihat modis.
 
Seirama dengan Anandia, Hwansung Park membuat sebuah koleksi Twee yang mewakili fashion remaja Korea. Young, trendy, dan fashionable adalah beberapa makna yang ingin disampaikan melalui busana Twee. Seluruf sifat ini dikombinasikan dalam sebuah fashion trend yang bisa dipakai setiap hari.
 
Konsep daily wear dan sport wear yang santai ditunjukkan dalam runway. Awalnya, Twee menampilkan busana santai perpaduan kemeja, sweater, dan rok dengan dominasi warna denim. Setelah itu, Twee melanjutkan show dengan menampilkan sport wear serta dress bernuansa emas, hitam, dan putih, seakan menunjukkan kedinamisan dan kepribadian orang Korea yang enerjik.