News

Inspirasi Indonesia Timur oleh Binus Northumbria

Tuesday, 27 Oct 2015

by JFW

Binus Northumbria School of Design (BNSD) kembali meramaikan panggung Jakarta Fashion Week 2016 di hari keempat, Selasa, 27 Oktober 2015. Dalam pergelaran itu, BNSD membawa 10 desainer terbaik mereka untuk menampilkan rangkaian busana yang terinspirasi dari kekayaan budaya tanah Flores, Nusa Tenggara Timur. Setiap desainer, yang merupakan mahasiswa semester tiga BNSD, menampilkan empat hingga lima busana dengan kekhasan karakter desain masing-masing, dalam tema Post Modern Voyage to Flores.
 


Terbagi menjadi tiga bagian show, Adela Nadia, Nadya Amanda, Selena Fitriani, Mira Pranoto, Agatha Aprilia Dewanti, Jul Hendry Steven, Gessayu Parameswari, Syafira Azhari, Hollie Newton, dan Kate Skelton memperlihankan koleksi busana siap pakai, seperti blus bersiluet longgar, tunik, rompi, kulot, dan rok, yang dipadukan dengan kain khas Flores. Warna-warna monokromatik, biru langit, pastel merah muda, hingga warna vibran, seperti merah dan jingga, tertuang dalam corak tenun, manik-manik, maupun sulam.
 
Yang menarik, dalam rangka mempersiapkan koleksi tersebut, para desainer sempat berkunjung ke Flores selama empat hari untuk melakukan penelitian bahan, corak, dan budaya, serta berinteraksi lebih dekat demi memperdalam kekuatan desain setiap busana.
 
Penulis: Pritha Moniaga