Kolaborasi Motif Tradisional Dengan Bunga Persia

Semua rancangannya yang berwarna cerah dengan sentuhan motif tradisional dan bunga Persia dari Timur Tengah dikemas sangat modern, tetapi tidak meninggalkan ciri khas batik Parang Kencana yang indah.
Peragaan busana yang terdiri dari 4 sequence ini banyak menggunakan bahan chiffon dan sutra yang diterapkan pada busana cocktail, ready to wear, dan gaun malam yang extravaganza.
Koleksi yang ditampilkan dalam peragaan busana ini menjadi bagian dari misi Parang Kencana yaitu terus melestarikan dan memajukan batik dan menjadikannya sebagai busana sehari-hari. Tentunya misi ibu Mariana Sutandi sebagai pendiri Parang Kencana perlu didukung oleh masyakat Indonesia agar batik tidak akan pernah padam. (Canti Sari/Femina)
Leave a Reply