News

Inspirasi Kebaya dari Panggung Jakarta Fashion Week 2018

Sunday, 29 Apr 2018

by Ziggy Zeircka


Runway Jakarta Fashion Week selalu menghadirkan koleksi yang menjadi acuan tren setiap tahun.

Tidak jarang pula para desainer menghadirkan pakaian tradisional, baik yang dimodifikasi maupun tidak, di samping menghadirkan berbagai koleksi yang memanfaatkan kain-kain tradisional khas Indonesia.

Kebaya juga menjadi busana yang selalu menghiasi runway Jakarta Fashion Week, dengan segala modifikasinya.

KOLEKSI BINHOUSE
Pada show BINHouse “Di Sini Pertiwi”, ditampilkan banyak koleksi padu padan kebaya yang playful namun tetap anggun. Misalnya kebaya biru elektrik yang dipadankan sneakers ini.

Kebaya kutubaru yang berkesan modern dengan permainan motif bahannya.

Masih dengan model kutubaru, dibuat dengan kain kerut dengan berwarna salem lembut yang memberikan kesan anggun, cocok dipadukan dengan selendang dan kain berwarna berani.


KOLEKSI BATIK CHIC
Pada Jakarta Fashion Week 2018, Batik Chic menghadirkan serangkaian koleksi kebaya dengan warna-warna berani seperti merah, biru, kuning, oranye, seperti kebaya cantik yang menggabungkan warna kuning dengan oranye (foto utama), juga kebaya panjang berwarna biru cantik ini.

Penulis: Ziggy Zeircka
Foto: Image.net/Jakarta Fashion Week 2018